BASAJAN.NET, Istanbul – Sabtu, 12 Oktober 2024, masyarakat dan mahasiswa Aceh yang tergabung dalam Ikatan Masyarakat Aceh Turki (IKAMAT) memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Istanbul, Turki.
Acara ini diadakan sebagai ungkapan rasa cinta kepada Nabi Muhammad dan momen refleksi atas perjuangan beliau dalam menegakkan ajaran tauhid.
Ketua IKAMAT Aceh-Turki, Akbar Angkasa menyebutkan, kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa dan masyarakat Aceh yang berdomisili di Istanbul, dengan tujuan bersilaturahmi dan mendengar tausiyah mengenai rekam jejak perjuangan Nabi Muhammad SAW.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut diisi oleh Penceramah, Arroyyan Ramly.
Dalam tausiyahnya, Ramly mengajak peserta untuk meneladani akhlak Nabi dan meneruskan perjuanganya.
“Sebagai mahasiswa dan masyarakat Aceh perantauan, kita harus mengaplikasikan ajaran Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.
Acara juga diwarnai dengan diskusi ringan yang dipimpin oleh Martunus, yang membahas pelaksanaan dan budaya Maulid Nabi di Aceh. Kegiatan diakhiri dengan pembacaan shalawat dan menikmati hidangan khas Aceh bersama masyarakat lokal.[]