Jamaah Haji Aceh Kloter Pertama Berangkat ke Tanah Suci

oleh -103 views
Jamaah Haji Aceh Kloter Pertama Berangkat ke Tanah Suci
Gubernur Aceh, Nova Iriansyah saat melepas keberangkatan jamaah calon haji kloter pertama di Komplek Asrama Haji Banda Aceh, Selasa, 14 Juni 2022. (DOK. HUMAS ACEH).

BASAJAN.NET, Banda Aceh- Jamaah haji embarkasi Aceh Kloter Pertama diberangkatkan ke tanah suci Makkah, Rabu dini hari, 15 Juni 2022.

Para jamaah diterbangkan ke Madinah, Arab Saudi menggunakan pesawat SKYTEAM Garuda Indonesia melalui Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar.

Gubernur Aceh Nova Iriansyah, menyampaikan keberangkatan jamaah haji tahun ini patut disyukuri bersama, karena tahun sebelumnya pemberangkatan jamaah calon haji harus dibatalkan karena situasi Pandemi Covid-19.

Nova mengatakan, tahun ini, Pemerintah Arab Saudi telah mengumumkan terbukanya kuota bagi Jamaah Calon Haji (JCH) Indonesia. Untuk Aceh sendiri, JCH yang akan berangkat seluruhnya berjumlah 1.992 orang, ditambah 31 petugas, sehingga total 2.023 jamaah.

Keseluruhan jamaah calon haji terdiri dari, Banda Aceh 187 orang, Sabang 19 orang, Aceh Besar 70 orang, Pidie Jaya 54 orang, dan Aceh Utara 57 orang.

“Kami berharap agar kuota haji Aceh dapat ditambah, sehingga daftar tunggu bisa menurun dari tahun ke tahun,” ujarnya saat melepas keberangkatan jamaah calon haji embarkasi Aceh kloter pertama di Komplek Asrama Haji Banda Aceh, Selasa, 14 Juni 2022.

Terkait hal tersebut, kata Nova, dibutuhkan koordinasi yang kuat dengan Pemerintah Arab Saudi untuk menambah Kuota Haji Indonesia.

Ia menghimbau, agar para jamaah haji Aceh senantiasa menerapkan protokol kesehatan dan pola hidup sehat secara disiplin, sehingga keseluruhan rangkaian ibadah haji dapat ditunaikan dengan baik.

Nova juga berpesan, para jamaah calon haji asal Aceh dapat memperluas ukhuwah Islamiyah dengan sesama jamaah. Dengan terjalinnya ukhuwah Islamiyah di antara jamaah diharapkan dapat menjadi penolong selama melaksanakan ibadah haji.

“Sesama jamaah dalam rombongan adalah keluarga senasib dan sepenanggungan, maka sudah seharusnya kepentingan bersama lebih diutamakan,” ucapnya.

Semua Jamaah dalam Kondisi Sehat

Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Aceh, Iqbal mengatakan, sebelum terbang ke Tanah Suci, jamaah calon haji telah menjalani pemeriksaan kesehatan dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) dan Dinas Kesehatan Aceh.

Mereka telah dipastikan dalam kondisi sehat. Begitu juga dalam upaya antisipasi Covid-19, jamaah diwajibkan menunjukkan hasil negatif pemeriksaan sampel usap (SWAB) PCR dalam 72 jam sebelum keberangkatan.

Menurut Iqbal, hasil negatif tes usap PCR menjadi syarat bagi jamaah untuk masuk ke Asrama Haji Embarkasi Aceh.

Iqbal menuturkan, semua jamaah calon haji Aceh akan diterbangkan dalam enam kloter. Masing-masing kloter 393 orang, terdiri atas lima kloter penuh dan satu kloter campuran. Dalam kloter campuran, jamaah asal Aceh akan bergabung dengan sebagian jamaah Medan, Sumatera Utara.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.