Ingin Belajar Fotografi? Pahami Hal Berikut

oleh -695 views

BASAJAN.Net, Meulaboh – Bagi penghobi fotografi, terutama fotografer pemula, yang ingin menghasilkan foto berkualitas, ada baiknya memperhatikan beberapa trik yang mendukung daya tarik satu foto.

Setidaknya ada lima hal yang bisa menentukan foto yang kita ambil itu menarik atau tidak. Mulai dari prinsip seni, unsur visual, komposisi, sudut pandang pengambilan dan latihan.

“Semua unsur tersebut sangat penting diperhatikan untuk menghasilkan gambar yang menarik perhatian khalayak,” ujar fotografer Kemenag Aceh, Khairul Umami saat menjadi pemateri fotografi pada Bimbingan Teknis (Bimtek) Giat Menulis bagi Penyuluh Agama Islam lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat di aula Kantor setempat, Kamis 13 Juni 2019.

Selain lima faktor tersebut, kata Khairul, ada beberapa hal lain yang menghalangi dan harus dihindari oleh seseorang dalam mengambil foto, yaitu merasa kuatir akan kegagalan, terpaku pada objek tertentu, meremehkan/berlaku sombong dan terikat pada aturan tertentu.

“Jadi hindari dari beberapa penghalang tersebut. Intinya jangan pernah takut untuk mengambil foto yang kita inginkan dan memperbanyak latihan,” tekannya.

Lebih lanjut Khairul mengatakan, sebuah tulisan akan semakin berkualitas jika didukung oleh foto yang menarik dan bermakna.

“Terutama pada tulisan jurnalistik,” ucapnya.

Bimtek tersebut diikuti 24 penyuluh agama Islam di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat, terdiri dari 12 peserta dari unsur Penghulu dan 12 orang lainnya dari Penyuluh Agama Islam. []

 

WARTAWAN: RAHMAT TRISNAMAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.