Arema Juara, El-Loco Top Score

oleh -732 views

 Bogor- Arema FC berhasil menjadi juara Piala Presiden 2017 usai mengalahkan Pusamania Borneo FC 5-1 di final. Cristian Gonzales menjadi pencetak gol terbanyak.

Arema FC memastikan diri menjadi juara Piala Presiden 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu 12 Maret 2017.

Pada laga tersebut Cristian Gonzales berjuluk “el-Loco” menjadi sorotan setelah mencetak hat-trick.

Tambahan tiga gol tersebut sekaligus menjadikan penyerang 40 tahun tersebut top score.

Sejak awal laga, kedua tim bermain dengan tensi tinggi. Namun efektifitas koordinasi lini belakang yang ditampilkan Arema mampu memutuskan serangan-serangan yang dilakukan PBFC.

PBFC lebih dulu mendapatkan peluang lewat aksi Rifal Lastori ketika laga memasuki menit kelima.

Berhasil melewati dua pemain Belakang Arema namun tembakan Rifal Lastori berhasil ditepis Kiper Arema Kurnia Meiga.

Penyerang PBFC Reinaldo da Costa yang sudah dalam posisi tak terjaga juga tak berhasil mengkonversi bola muntahan tersebut menjadi gol setelah tembakan jarak dekatnya kembali ditepis Kurnia Meiga yang tampil apik dilaga tersebut.

Dimenit ke 15 giliran Arema yang mendapat peluang, lewat tendangan keras jarak jauh yang dilesakan pemain sayap Arema, Nasir. Namun mampu ditepis penjaga gawang PBFC, Wawan Hendrawan.

Arema mulai membuka keran gol dimenit 29. Hanif Sjahbandi yang memanfaatkan bola liar berhasil melesakan bola dengan tendangan keras jarak dekat ke gawang PBFC.

Berawal dari tendangan bebas yang dilesakan Adam Alis, kemudian diteruskan esteban viszcara dengan kepala, Penjaga gawan PBFC Wawan Hendrawan yang menghalau bola justru memuntahkan bola ke kaki Hanif.

Pemain berusia 19 tahun ini, dengan tenang meluncurkan bola ke arah yang tak dapat dijangkau penjaga gawang.
Kesalahan di menit ke-37 yang dilakuakn pemain belakang PBFC menambah pundi gol arema untuk lebih dekat dengan tropi pertama di tahun 2017 tersebut.

Michail orah yang ditempel ketat Chritian Gonzales melakukan backpass yang justru membuat penjaga gawang Wawan Hendrawan mati langkah, bola meluncur sendirinya. Menjadikan gol kedua untuk Arema FC.

Di penghujung babak pertama, tepatnya menit ke 42, Christian Gonzales kembali membuat repot barisan peratahanan PBFC. Pemain naturalisasi asal Uruguay tersebut, membuat seisi stadion bergemuruh, usai memanfaatkan kesalahan pemain bertahan PBFC.

Glay yang bermaksud membuang bola, justru tak dapat menendang secara sempurna. Kesalahan tersebut dimanfaatkan el-Loco untuk melesakkan gol dengan tendangan kaki kiri dari jarak dekat. Kedudukan 3-0 menutup babak pertama.

Di babak kedua, Arema semakin mendominasi. Unggul tiga angka tak membuat Arema menurunkan tempo serangan. Terbukti, dimenit 53 el-Loco yang semakin “menggila” dalam pertandingan ini, menjaringkan sikulit bundar untuk kedua kalinya.

Memanfaatkan umpan matang dari Esteban Viszcara, el-Loco tanpa ampun memeberikan pelajaran kepada penjaga gawang PBFC Wawan Hendrawan.

Tak cukup Dua Gol!, Gonzales kembali mencatatkan namanya dipapan skor. Melalui umpan Esteban Viszcara dimenit ke-64, Gonzales yang tak terjaga sempat melirik ke arah gawang sebelum melesahkan bola dengan kaki kanannya.

“Gila ! Gila ! Gila!” demikian teriak komentator laga tersebut.

Tak banyak yang dapat dilakukan PBFC pada laga ini. Menggantikan tiga pamain untuk menyegarkan tim, PBFC hanya mampu menyarangkan satu gol melalui Firly Apriansyah dimenit 69, sekaligus penutup laga.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.