BASAJAN.Net, Banda Aceh – Sebanyak 100 orang mahasiswa Program Studi Diploma III Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry Banda Aceh dilatih dan dibekali pembuatan dan publikasi video visual promosi perpustakaan, Selasa 25 September 2018, di kampus setempat.
Pelatihan yang diprakarsai Prodi D3 Ilmu Perpustakaan tersebut turut menghadirkan sejumlah narasumber, seperti M. Hamzah Hasballah (penulisan naskah), Cut Muhammad Habibi (pelatihan kamera), RA Karamullah (pembuatan video) dan Riski Ramadhan (editing video), dan dibantu oleh Tim Glamor Pro.
Ketua Prodi D3 Ilmu Perpustakaan, Ruslan berharap, kegiatan tersebut dapat menambah pengetahuan mahasiswa tentang proses produksi media audio visual dalam kegiatan promosi perpustakaan dan lembaga lainnya.
Selain itu, mahasiswa juga mendapatkan keterampilan teknis pembuatan dan publikasi karya video-visual, baik dari aspek penulisan naskah, pengambilan video dan proses mengedit video.
Kegiatan workshop tersebut dibagi dalam tiga sesi yaitu sesi penulisan naskah, sesi pelatihan kamera, sesi pembuatan video dan sesi editing video.
“Output setelah kegiatan ini adalah lahirnya profil dari prodi D3 Ilmu Perpustakaan itu sendiri,” kata Ruslan.
Sementara itu, Dekan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry Fauzi, sangat mendukung kegiatan ini untuk pengembangan soft skill mahasiswa. Sehingga nantinya, peserta mampu menghasilkan karya yang bisa dijadikan sebagai media promosi fakultas dan prodi.
“Saya berharap output dari kegiatan ini dapat melahirkan video-video yang mampu membantu kegiatan publikasi dan promosi dan memperkenalkan fakultas maupun prodi itu sendiri kepada masyarakat,” ujar Fauzi.[]
Editor: Junaidi Mulieng