Rektor UTU Lantik 17 Pejabat Baru

oleh -1,312 views

BASAJAN.Net, Meulaboh – Rektor Universitas Teuku Umar (UTU), Jasman J Ma’ruf melantik 17 pejabat baru di lingkungan kampus tersebut, Selasa 11 Juni 2019.

Adapun mereka yang dilantik yaitu, Afrizal Tjoetra dan Apri Rotin Djusfi sebagai Wakil Dekan I dan II Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Chairudin dan Maya Indra Rasyid sebagai Wakil Dekan I dan II Fakultas Pertanian. Muhamad Rizal dan Hafinuddin sebagai Wakil Dekan I dan II Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK).

Selanjutnya Syahril dan Yusnaidi sebagai Wakil Dekan I dan II Fakultas Ekonomi. Samsunan dan Insen Yuri sebagai Wakil Dekan I dan II Fakultas Teknik. Safrizal dan Susi Sriwahyuni sebagai Wakil Dekan I dan II Fakultas Kesehatan Masyarakat.

Nurkhalis sebagai Ketua Jurusan Sosiologi FISIP. Fitrah Reynaldi sebagai Ketua Jurusan Kesehatan Masyarakat. Wira Hadiyanto dan Devi Agustia yang masing-masing dilantik sebagai Ketua Jurusan Agroteknologi dan Agribisnis Fakultas Pertanian. Terakhir T. Amarullah dilantik sebagai kepala UPT Laboratorium Terpadu Universitas Teuku Umar.

Pelantikan yang berlangsung di aua kampus setempat, turut disaksikan Wakil Rektor I, Alfizar. Wakil Rektor II, Ishak Hasan. Wakil Rektor III, Mursyidin Zakaria. Para Dekan, Ketua Lembaga, Kabiro, Kabag, dan Kasubag,  serta para pejabat lainnya di lingkungan UTU.

Rektor UTU, Jasman J Ma’ruf menekankan pentingnya arti kolaborasi. Bukan hanya terjalin dalam lingkup internal fakultas, namun koordinasi dan kolaborasi yang baik juga perlu dilakukan dalam lingkup eksternal, termasuk dengan para pimpinan antar fakultas.

“Kerjasama inilah yang harus kita bangun dengan kuat. Tidak ada satupun masalah yang terselesaikan saat ini tanpa keterikatan dengan bidang-bidang lainnya,” tutur Jasman.

Menurut Jasman, koordinasi dapat dijalankan dengan baik jika menyadari betul tentang sikap kebersamaan.

“Karena kebersamaan inilah kita dapat maju dengan lebih baik lagi,” ungkapnya.

Lebih lanjut Jasman menekankan tentang pentingnya memberikan dampak yang kuat bagi pembangunan bangsa. Terutama dalam mewujudkan visi UTU sebagai universitas sumber inovasi dan referensi, tidak sebatas pada aspek pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat semata.

“Ketiganya harus menjadi suatu bagian yang terintegrasi. Dengan indikator kuat, memberikan daya ungkit bagi pembangunan ekonomi dan penguatan pembangunan budaya bangsa,” paparnya.[]

 

EDITOR : RAHMAT TRISNAMAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.