Mahasiswa STAIN Meulaboh Dilatih Tahsin Metode Awsat

oleh -31 views
Mahasiswa STAIN Meulaboh Dilatih Tahsin Metode Awsat
BASAJAN.NET, Meulaboh- Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh dilatih metode Tahsin awsat, Ahad, 32 Oktober 2021. (BASAJAN.NET/MULIADI)

BASAJAN.NET, Meulaboh- Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh dilatih metode Tahsin awsat, Ahad, 32 Oktober 2021.

Kegiatan yang dilaksanakan Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam itu, berlangsung secara luring dan daring, diikuti puluhan mahasiswa dan dosen dari berbagai program studi.

Kegiatan tersebut dimentori langsung para pakar di bidangnya, seperti Ustad Fazlul Ridha, selaku Koordinator Tahsin Ikatan Alumni Timur Tengah (IKAT) dan Ustad Mubashshirullah, anggota tim Tahsin IKAT.

Ketua Jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam, Muhammad Azhari mengatakan, program tahsin sebagai penguatan keilmuan dasar bagi mahasiswa, bertujuan untuk memperkuat basis ketahanan spiritual.

Azhari menyampaikan, tahsin merupakan salah satu program unggulan STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, yang sudah berjalan sejak tahun 2015 dan diadakan rutin setiap tahunnya.

Ia berharap, kegiatan tersebut dapat memotivasi para mahasiswa untuk lebih memperdalam dan memperkuat ilmu dalam membaca Al-Quran secara baik dan benar, serta dapat menambah rasa cinta dan ketakwaan kepada Allah SWT.

Sementara itu, Ketua STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, Inayatillah berharap, program tersebut akan terus berlangsung untuk tahun-tahun selanjutnya, sehingga mahasiswa dapat memperdalam pemahaman tahsin, hingga tahfidz.

Inayatillah mengatakan, ke depan tahsin dapat menjadi salah satu syarat untuk sidang munaqasyah skripsi.

“Supaya alumni STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, benar-benar cakap dalam membaca Al-Quran,” ujarnya.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.