Kini Video Call WhatsApp Bisa 8 Orang

oleh -668 views
FOTO: PIXABAY

BASAJAN.NET, Meulaboh- Maraknya penggunaan panggilan video di tengah kondisi pandemi Covid-19, membuat penyedia jasa komunikasi berlomba-lomba mengembangkan aplikasi mereka. Salah satunya, WhatsApp.

Sebagai aplikasi perpesanan yang paling banyak digunakan saat ini, mendorong WhatsApp untuk mengembangkan fitur panggilan video untuk memberikan kemudahan kepada pengguna.

“Mulai hari ini, kami menggandakan jumlah peserta dalam panggilan video atau panggilan suara WhatsApp dari 4 menjadi 8 orang,” kata pihak perusahaan, sebagaimana dikutip dari laman resmi mereka, Jumat, 5 Juni 2020.

Pengembangan itu dilatarbelakangi kondisi pandemi Covid-19. Dimana telah membuat banyak orang terisolasi dari teman dan keluarga. Selama pandemi, WhatsApp penggunaan panggilan video dan panggilan suara di WhatsApp meningkat dari sebelumnya.

“Khususnya panggilan grup telah sangat membantu dalam situasi ini, bahkan pengguna aplikasi kami telah meminta agar dapat terhubung dengan lebih banyak orang sekaligus,” katanya.

Selama satu bulan terakhir, seluruh pengguna menghabiskan secara rata-rata lebih dari 15 miliar menit per hari untuk berbicara dengan satu sama lain melalui panggilan WhatsApp. Jumlah yang jauh melebihi hari biasa sebelum terjadinya pandemi. 

Seperti halnya pesan teks, semua panggilan ini dilindungi dengan enkripsi end-to-end. Pihak pengembang mendesain panggilan grup agar tersedia bagi sebanyak mungkin pengguna, termasuk pengguna yang menggunakan perangkat lebih sederhana dan dalam kondisi jaringan yang lambat.

“Kami mengetahui bahwa pengguna menginginkan berbagai cara untuk terhubung selagi diam di rumah,” lanjutnya.

Untuk dapat mengakses batas peserta yang lebih tinggi di panggilan WhatsApp, semua peserta dalam panggilan perlu memperbarui ke WhatsApp versi terbaru yang tersedia pada iPhone atau Android hari ini. 

Fitur ini hadir melalui pembaruan terbaru untuk perangkat Android dan iOS. Pengguna iOS dapat melakukan pembaruan melalui App Store ke versi 2.20.50.

Sementara untuk perangkat Android, pengguna bisa mengunduh WhatsApp versi 2.20.141 melalui laman resmi WhatsApp untuk Android lewat tautan berikut ini. Karena pembaruan ini belum tersedia di Google Play Store.

Panggilan video delapan orang ini bisa dilakukan melalui tab “Call“. Pada tab tersebut, terdapat pilihan “New Group Call“. Dengan tombol itu, pengguna bisa melakukan panggilan video grup delapan orang.

Perlu diingat, agar panggilan delapan orang ini bisa dilakukan, semua peserta harus sudah memperbarui ke WhatsApp versi terbaru. Jika tidak, panggilan grup dengan delapan peserta tidak akan bisa dilakukan.

 

EDITOR: JUNAIDI MULIENG

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.