Harga Emas di Aceh Barat Stabil

oleh -1,431 views
An employee arranges gold jewellery in the counter as her arm is reflected in the mirror at a gold shop in Wuhan, Hubei province August 25, 2011. The Shanghai Gold Exchange will raise margin requirements for its gold forward contracts for the second time this month to 12 percent starting on Friday, in a move aimed at curbing excessive risk-taking following the rapid rally in gold prices. REUTERS/Stringer

Meulaboh- Memasuki bulan ketiga tahun 2017, harga emas di Kabupaten Aceh Barat masih stabil. Hal tersebut disampaikan oleh Sharizal, pemilik Toko Emas Abdullah PK di Simpang Swadaya Meulaboh, Selasa 7 Maret 2017.

“Harga emas itu sangat berpengaruh pada emas dunia, dolar dalam negeri dan tingkat permintaan,” ujarnya.

Untuk saat ini emas dengan kadar 99% atau emas murni dijual seharga Rp530 per gram atau Rp1.750.000 per mayam. Emas kadar 97% atau emas london dijual seharga Rp515.000 per gram atau Rp.1.750.000 per mayam. Sedangkan emas kadar 87% seharga Rp465.000 per gram atau Rp1.550.00 per mayam dan emas 70% dijual seharga Rp450.000 per gram atau Rp1.215.000 per mayam.

Menurut Sharizal, harga emas sering tak menentu, adakalanya naik dan adakala turun. Jika pun turun, harga biasanya berkisar Rp485.000 per gram. “Begitu pula kalau harga naik, berkisar Rp580.000,” jelasnya.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *