BASAJAN.NET, Meulaboh- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat menyukseskan pelaksanaan Tes Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) dan pemeriksaan payudara klinis (Sadanis) serentak di seluruh Indonesia, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke 77 Kemerdekaan Indonesia.
Kegiatan kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Barat tersebut berlangsung di dua titik pemeriksaaan yaitu, di UPT Puskesmas Johan Pahlawan dan UPT Puskesmas Suak Ribee, Rabu 10 Agustus 2022.
Ketua DWP Kemenag Aceh Barat, Lily Herawati Samsul Bahri mengatakan, kegiatan yang diikuti oleh 32 peserta tersebut merupakan upaya deteksi dini kanker serviks dan payudara bagi anggota DWP Kementerian Agama dan masyarakat umum.
Sementara itu, Penasehat DWP Kemenag RI, Eny Retno Yaqut Qolil Qoumas menjelaskan, tes Inspeksi Asam Asetat (IVA) tersebut merupakan cara sederhana untuk mendeteksi kanker leher rahim sedini mungkin. Sedangkan Sadanis atau periksa payudara klinis merupakan pemeriksaan pada payudara oleh tenaga kesehatan (nakes) terlatih.
Eny Retno menjelaskan, untuk menyukseskan kegiatan tersebut, pihaknya telah menjalin kerjasama dengan Kementerian Kesehatan RI dan berbagai Dinas Kesehatan di berbagai provinsi dan kabupaten/kota. Pelaksanaan tes IVA dan Sadanis dilakukan di Kanwil Kemenag provinsi, Kantor Kemenag kabupaten/kota, kampus PTKN dan di puskesmas setempat.
“Alhamdulillah antusiasme masyarakat sangat besar untuk mengikuti acara yang diinisiasi DWP Kemenag Pusat. Sampai Hari ini tercatat ada 16.335 peserta yang sudah mendaftar,” ujar Eny Retno di Jakarta, Rabu 10 Agustus 2022.[]