Aceh Barat Terima Anugerah UHC Award 2018

oleh -372 views
Menteri Dalam Negeri RI, Tjahjo Kumolo menyerahkan tropi penghargaan UCH Award 2018 kepada Bupati Aceh Barat, Ramli, MS di Jakarta, Rabu, 23 Mei 2018. (Basajan.net/foto: antara)

BASAJAN.net, MEULABOH- Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, menerima penganugerahan Universal Health Converage (UHC) Award 2018. Penghargaan ini sebagai wujud atas dukungan program strategis nasional Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Kartu Indonesia Sehat (KIS).

“Syukur Alhamdulillah, kita mendapat penghargaan dari pemerintah. Saya mengucapkan terimakasih kepada semua komponen terkait di Aceh Barat atas keberhasilan ini,” ujar Bupati Aceh Barat Ramli MS, sebagaimana diberitakan Antara, Kamis, 24 Mei 2018.

Pengharhargaan itu diberikan oleh Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo, didampingi Direktur Utama Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Fahmi Idris, kepada Bupati Aceh Barat Ramli MS di Hotel Grand Mercure, Jakarta, Rabu, 23 Mei 2018.

Kabupaten Aceh Barat dinilai telah berhasil memberikan pelayanan kesehatan kemasyarakat secara maksimal. Tidak mempersulit saat berobat ke rumah sakit Cut Nyak Dhien Meulaboh maupun mitra BPJS Kesehatan.

Penghargaan ini diberikan dalam rangka pemberian apresiasi kepada 92 kabupaten/kota di Indonesia yang dinilai sudah mencapai status cakupan universal kesehatan (Universal Health Converage) yang lebih awal pada 2018 ini.

Ramli mengharapkan, prestasi yang sudah diraih tersebut dapat dipertahankan dengan loyalitas semua pihak yang terlibat. Dengan demikian, kualitas dan mutu pelayanan kesehatan di Aceh Barat akan semakin meningkat.

Sementara itu, Dirut BPJS Kesehatan Fachmi Idris, menyampaikan, penghargaan tersebut diberikan guna memotivasi semangat kepada daerah lain di Indonesia untuk bekerjasama dengan BPJS Kesehatan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Program JKN-KIS merupakan upaya pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang berkeadilan sosial, melalui sikap gotong royong dalam kehidupan sehingga cita-cita bangsa melalui program yang dikelola BPJS Kesehatan itu cepat terwujud.[]

 

Sumber: Antara

Editor: Junaidi Mulieng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.