Aceh Barat Kirim Kontingen ke Pentas PAI Provinsi

oleh -1,351 views

BASAJAN.Net, Meulaboh- Kabupaten Aceh Barat mengirim tiga puluh peserta untuk tampil pada ajang Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) tingkat Provinsi Aceh, ke IV tahun 2019, di Taman Sri Ratu Safiatuddin, Banda Aceh.

Kontingen dilepas secara resmi oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Barat, Addhari, di halaman Dinas Pendidikan setempat, Selasa, 10 September 2019.

“Kalah menang itu biasa, namun sportifitas yang paling utama,” ujar Addhari.

Ia berharap Kontingen Aceh Barat dapat mengukir prestasi membanggakan dan bisa mengharumkan nama daerah.

Sementra itu, Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam Kabupaten Aceh Barat, Iswandi menyebutkan, dari tiga puluh Kontingen tersebut terdiri dari 9 siswa Sekolah Dasar (SD), 10 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan 11 siswa Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK).

Pada Pentas PAI 2019 Provinsi Aceh, kontingen Aceh Barat akan mengikuti tujuh cabang perlombaan, yaitu Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) putra dan putri jenjang SD, SMP dan SMA/SMK. Lomba Pidato PAI (LPP) putra dan putri jenjang SD, SMP, dan SMA/SMK.

Musabaqah Hifdzil Quran (MHQ) putra dan putri jenjang SD dan SMP.
Kemudian cabang Lomba Cerdas Cermat PAI (LCCP) tingkat SD dan SMP. Lomba Kaligrafi Islam (LKI) jenjang SMP. Lomba Seni Nasyid (LSN) jenjang SMA/SMK, dan Lomba Debat PAI (LDP) jenjang SMA/SMK.

Iswandi berpesan, seluruh Kontingen untuk menjaga kondisi kesehatan dan fisik dengan baik, agar lebih prima dalam bertanding.

“Jika kondisi kesehatan dan fisik tidak baik, maka semuanya tidak akan berjalan dengan maksimal,” pesannya.[]

WARTAWAN: RAHMAT TRISNAMAL
EDITOR: JUNAIDI MULIENG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.