130 KK Korban Banjir Rob di Meulaboh

oleh -523 views
banjir rob
Kondisi rumah warga di Gampong Pasir Lhok Aron, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat yang terendam pasang air laut, Sabtu, 11 Juli 2020. (BASAJAN.NET/MUHAMMAD NOZA).

BASAJAN.NET, Meulaboh- Sebanyak 130 kepala keluarga (KK) di Gampong Pasir Lhok Aron, Meulaboh, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, menjadi korban banjir rob akibat pasang air laut yang terjadi dua hari terakhir.

Air pasang dengan ketinggian empat meter tersebut menyebabkan sebagian rumah warga sampai saat ini masih tergenang air laut dan tertimbun pasir. Bahkan ada rumah warga yang rusak.

Selain itu, pasir yang terbawa arus juga ikut menimbun berbagai peralatan dapur, lemari pakaian dan material berharga lainnya.

banjir rob
Kondisi rumah warga di Gampong Pasir Lhok Aron, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat yang terendam pasang air laut, Sabtu, 11 Juli 2020. (BASAJAN.NET/MUHAMMAD NOZA).

Rosa, salah satu warga terdampak mengaku tidak menyangka pasang air laut akan separah itu. Pada saat kejadian, tiba-tiba air sudah masuk ke dalam rumah dan tidak sempat menyelamatkan barang dan peralatan rumah.

“Hanya beberapa pakaian yang sempat diambil,” ungkap Rosa, Ahad, 12 Juli 2020.

Ia berharap, pemerintah dapat merelokasikan warga ke tempat yang lebih layak dan aman untuk sementara waktu, hingga kondisi kembali kondusif.

 

Harap Masyarakat Tak Swafoto di Tengah Musibah

Sementara warga lainnya, Noza mengatakan, sudah dua hari dua malam kondisi pasang belum juga surut. Bahkan Sabtu malam, air pasang naik lebih parah, hingga menyebabkan sebagian dapur rumahnya roboh.

“Rumah sudah hampir setengah bangunan masuk pasir, baik dapur, ruang tengah dan ruang tamu,” ungkapnya.

Ia menambahkan, hingga saat ini bantuan yang diterima berupa mie instan, telur dan roti dari masyarakat, serta bantuan beras dari salah satu anggota DPRK Aceh Barat fraksi PAN.

banjir rob
Kondisi rumah warga di Gampong Pasir Lhok Aron, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat yang terendam pasir akibat pasang air laut, Sabtu, 11 Juli 2020. (BASAJAN.NET/MUHAMMAD NOZA).

Selain itu, ia berharap kepada masyarakat agar lebih peka dan toleran terhadap warga yang terkena musibah.

“Bukan hanya melihat dan ber-selfie ria di lokasi kejadian,” kesalnya.

Noza dan keluarganya, terpaksa bersusah payah mengangkut pasir yang dimasukkan dalam karung untuk membuat tanggul kecil penahan air laut agar tidak terlalu deras masuk ke rumahnya.

“Apa salahnya dibantu, atau mengangkat barang-barang untuk diungsikan. Jangan hanya dilihat, tapi tolong untuk dibantu. Bukan kita mengemis minta bantuan, tapi cobalah untuk diperhatikan sedikit, kita sedang terkena musibah di sini,” cetusnya.[]

 

WARTAWAN: M. IKHSAN

EDITOR: RAHMAT TRISNAMAL

 

One thought on “130 KK Korban Banjir Rob di Meulaboh

  1. Benar Kata Noza, Segitu Ramai Masyarakat Y Dtg Hanya unt melihat lalu foto2 pamer Disosmet, sementara Tangan Terlalu Berat unt membantu.. Smoga musibah ini cpt berlalu & smua masyarakat y trtimpa musibah Diberi ketabahan & Sehat Selalu.. Aamiin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.